Friday, November 6, 2009

Kaskus Siapkan 3 Layanan Baru

omunitas forum diskusi online terbesar di Indonesia Kaskus merayakan ulang tahunnya yang ke-10, yang jatuh tepat pada tanggal 6 November 2009.

Bertepatan dengan itu, Kaskus Ulang Tahun mengumumkan rencananya untuk meluncurkan tiga fitur dan layanan baru bagi para Kaskuser (anggota komunitas Kaskus).

"Setelah 10 tahun, kini kami melayani lebih dari 1,1 juta anggota yang setia menjadi bagian dari forum komunitas Kaskus," ujar CEO Kaskus Ken Dean Lawadinata, pada acara jumpa pers Ulang Tahun Kaskus di Poste, Mega Kuningan, Jakarta, Jumat 6 November 2009.

Dalam kesempatan yang sama, pengelola forum diskusi online itu, Kaskus Networks, memaparkan strateginya bisnisnya menyambut tahun 2010 itu. "Ada tiga layanan yang kami persiapkan untuk Kaskuser, diantaranya Payment System (sistem pembayaran), E-Commerce, dan On Device Portal BlackBerry," Ken menjelaskan.

Sistem pembayaran yang tengah dikembangkan Kaskus Networks saat ini berupa e-payment (pembayaran melalui sarana elektronik) yang nantinya bakal menjadi alat transaksi jual beli untuk seluruh transaksi online, baik di dalam Forum Jual Beli Kaskus, maupun di luar Kaskus melalui merchant-merchant yang bekerja sama dengan Kaskus.

Sementara E-Commerce merupakan market place (pasar online) yang nantinya akan menjadi tempat Kaskuser untuk melakukan transaksi jual beli, di mana sebelumnya aktivitas itu berlangsung di Forum Jual Beli (FJB) Kaskus.

Perbedaan antara FJB dengan fasilitas E-Commerce, Kaskuser dimungkinkan untuk memasarkan barang atau jasanya melalui template sederhana yang sudah disediakan. T

ampilannya pun lebih rapih, semua iklan disuguhkan di market place secara teratur, sesuai template. "Ini dimaksudkan agar seorang Kaskuser awam pun tak kesulitan mengiklankan barang dagangannya di Kaskus," kata Ken.

Yang tak kalah menarik, Kaskus juga meluncurkan On Device Portal (ODP ) bagi Kaskuser yang menggunakan perangkat BlackBerry, iPhone, dan semua ponsel. Menurut Ken, aplikasi memang dirancang khusus dan bukan sekadar launcher atau aplikasi shortcut yang dikembangkan bekerjasama dengan pihak ketiga.

"Ini sangat membanggakan. Karena, bersama Better-B, kami menjadi forum diskusi pertama di dunia yang berhasil menciptakan aplikasi atau ODP di dalam sebuah perangkat," ujar Ken.

Dengan ODP, seluruh Kaskuser akan dapat mengakses Kaskus melalui ponselnya, hanya dengan satu klik pada icon aplikasi Kaskus. "Kini, mereka bisa 'ngaskus' di mana saja dan kapan saja," ia menambahkan.

COMMENTS :

Don't Spam Here

0 comments to “Kaskus Siapkan 3 Layanan Baru”

Post a Comment